13 Juni 2023

Studi Keanekaragaman Hayati NPR

Sebagai komitmen ITM dan anak usahanya terhadap keanekaragaman hayati, sebelum dilakukannya kegiatan operasi pertambangan, perusahaan melakukan upaya studi keanekaragaman hayati untuk mendapatkan data dasar yang akan menjadi acuan dalam kegiatan pengelolaan keanekaragaman hayati ke depan. Salah satunya dilakukan oleh PT Nusa Persada Resources yang sejak tahun 2019, sudah menyusun peta jalan pengelolaan keanekaragaman hayati untuk tahap pra-operasi tambang. 


Bekerjasama dengan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), PT NPR mempersiapkan kegiatan studi sejak tahun 2020. Pada tahun 2021 kegiatan studi dilaksanakan selama kurang lebih 3 minggu. Dari hasil studi didapatkan bahwa sebagai sumber plasma nutfah, hutan di area konsesi PT NPR masih dinilai cukup penting bagi masyarakat. Beberapa jenis tumbuhan yang ada di hutan masih dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar, baik sebagai bahan pangan, penghasil kayu dan obat-obatan. Hal ini akan menjadi perhatian PT NPR dalam menyusun rencana reklamasi dan pascatambang dimasa mendatang. Selain itu, nilai keanekaragaman hayati juga tinggi. Hal ini juga akan menjadi perhatian perusahaan dalam menetapkan jenis tanaman yang akan ditanam pada kegiatan revegetasi.