Ikhtisar Bisnis

Pertambangan

Tambang-tambang ITM yang berada di Kalimantan Timur, Selatan, dan Tengah dikelola oleh anak-anak usaha Perusahaan, yaitu PT Indominco Mandiri, PT Trubaindo Coal Mining, PT Bharinto Ekatama, dan PT Jorong Barutama Greston.  

Anak usaha lainnya yang berkaitan dengan pertambangan termasuk PT Kitadin yang saat ini tengah memasuki masa tutup tambang, sedangkan PT Nusa Persada Resources, PT Graha Panca Karsa, dan PT Tepian Indah Sukses berada dalam tahap pra-produksi.

ITM memproduksi batu bara termal berkalori sampai 7.300 kkal/kg dengan kandungan abu dan belerang yang relatif rendah. Batu bara ITM pada umumnya digunakan untuk pembangkit listrik tenaga batu bara di pasar dalam dan luar negara.

Kami memastikan bahwa produk yang diserahterimakan kepada pelanggan telah melalui kendali mutu yang memenuhi persyaratan dan spesifikasi berdasarkan permintaan pelanggan. ITM memiliki laboratorium yang bertugas memastikan mutu produk tetap terjaga semenjak dari lokasi tambang (pit) sampai dengan pengiriman batubara.

Lokasi

Maps itm 02


Negara Tujuan Penjualan

Fasilitas

Logistik

Fasilitas logistik yang dipusatkan di Balikpapan melayani armada tongkang pihak ketiga, baik tongkang bermesin sendiri maupun yang ditarik kapal tunda, guna memenuhi berbagai kebutuhan tambang dan pelabuhan tambang.

Fasilitas Tongkang

ITM memiliki dan mengoperasikan fasilitas pelabuhan tongkang di area Trubaindo dan Jorong serta Kitadin Embalut. Pemuat tongkang di Pelabuhan Bunyut mampu memuat sampai 2.000 ton per jam atau sedikitnya 7 juta ton per tahun. Pemuat tongkang di Jorong mampu memuat 1.200 ton per jam atau 3,5 juta ton per tahun, sedangkan Embalut mampu menangani 800 ton per jam atau 2,5 juta ton per tahun.

Pelabuhan Batu Bara Bontang

Pelabuhan Batu Bara Bontang terletak di area Indominco. Fasilitas ini digunakan untuk penyimpanan batu bara, pencampuran, dan pemuatan batu bara. Kapasitas pelabuhan batu bara mampu menangani 650.000 ton batu bara.

Beroperasi selama 24 jam, terminal ini ditunjang piranti sistem docking cerdas dan kapal tunda pelabuhan, sehingga dapat melayani kapal berbobot mati hingga 95.000 ton dan memuat 18,5 juta ton batu bara per tahun.

Laboratorium

Guna menjamin mutu dan spesifikasi produk kami memenuhi keinginan pelanggan, ITM secara teratur menguji mutu batu bara dengan bermacam parameter seperti proximate analysis, uji kelembaban, uji kandungan sulfur, uji kandungan belerang, uji nilai kalori, dan uji kepadatan relatif. Semua laboratorium memenuhi standar internasional.